☘️ Manasik Haji 1440H ☘️
Kamis 8 Agustus 2019, Alhamdulillah program tahunan Perguruan Islam Nibras TP. 2019/2020 yaitu Manasik Haji, terlaksana dengan baik dan tertib.
Begitu banyak pembelajaran yang didapatkan oleh peserta didik dalam kegiatan ini, diantaranya :
1. Memberikan pemahaman kepada peserta didik tentang Akidah, dimana Haji merupakan salah satu rukun islam dan diwajibkan bagi umat islam dengan syarat mampu secara lahiriah dan bathiniah. Seperti yang Allah jelaskan dalam surah Ali Imran ayat 97 berikut;
وَلِلَّهِ عَلَى ٱلنَّاسِ حِجُّ ٱلْبَيْتِ مَنِ ٱسْتَطَا عَ إِلَيْهِ سَبِيلًۭا ۚ وَمَن كَفَرَ فَإِ نَّ ٱللَّهَ غَنِىٌّ عَنِ ٱلْعَٰلَمِينَ
“Mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang yang sanggup mengadakan perjalanan ke Baitullah. Barangsiapa mengingkari (kewajiban haji), maka sesungguhnya Allah Maha Kaya (tidak memerlukan sesuatu) dari semesta alam”.
2. Peserta didik bisa mengetahui sejarah dari runtutan ibadah haji seperti,sejarah qurban, wukuf di padang arafah, berlari-lari kecil antara bukit safa dan marwa, tawaf dan runtutan ibadah haji lainnya.
Semoga kegiatan ini memberikan manfaat dan pengalaman yang melakat diingatan peserta didik dan mendapat ridho dari Allah SWT. Aamiin ya rabbal ‘alamin.
#manasikhaji2019
#perguruanislamnibras
#SDIN
#PAUDNibras
#RandomTag
Perguruan Islam Nibras
Jl. Jati I No. 14C
Padang
www.perguruanislamnibras.sch.id
Latest posts by Gina Mariani (see all)
- PBM ABAD 21 - 16 Januari 2024
- Berkreasi dengan Media Pembelajaran Plastisin - 9 Maret 2021
- Bantu putus penyebaran Covid-19, Murid-Murid Perguruan Islam Nibras #dirumahaja - 23 Maret 2020